Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Danau Toba Versi Mini: Situ Cibeureum, Tempat Ngumpul Favorit Para Goweser Bekasi

Danau Toba merupakan salah satu danau yang sangat terkenal di Indonesia, yang terlatak di Sumatera Utara. Bagi para pecinta traveling tentu sudah tidak asing lagi dengan salah satu destinasi wisata di pulau Sumatera bagian utara tersebut. Nah, untuk kamu yang tinggal di Bekasi dan sekitarnya, yang mungkin belum kesampaian untuk mengunjungi danau Toba yang asli, maka kamu bisa coba datang berkunjung ke Danau Toba versi mini di Bekasi, yakni Situ Cibeureum.

Danau Cibeureum Bekasi
Danau Cibeureum Bekasi

Danau Cibeureum merupakan sebuah danau alami yang terletak di dua Desa, yakni Desa Lambangsari dan Desa Lambang Jaya, Kecamatan Tambun Selatan. Lebih mudahnya lagi, danau yang terbentuk secara alami ini terletak di pinggir perumahan Grand Wisata, Bekasi. Situ Cibeureum memiliki luas kurang lebih 2 hektar dengan penampakan permukaan air yang tenang yang akan semakin terlihat indah ketika senja datang.

Di bagian tengah Danau terdapat sebuah gundukan tanah yang ditumbuhi dengan rerumputan dan juga beberapa pohon, layaknya sebuah pulau yang dikelilingi air. Hal tersebut mirip dengan Pulau Samosir yang berada di tengah Danau Toba, hanya ukuran Danau dan Pulaunya saja yang berbeda. Maka dari itulah, pada judul tulisan ini kami menyebut Situ Cibeureum sebagai Danau Toba versi mini di Bekasi.

Tempat Gowes Favorit di Bekasi

Danau Cibeureum merupakan salah satu tempat tujuan favorit bagi para pesepeda atau goweser di Bekasi. Di akhir pekan terutama pada hari Minggu, biasanya tempat ini akan dipenuhui oleh para goweser yang datang dari berbagai penjuru baik dari Kota maupun Kabupaten Bekasi. Terdapat cukup banyak saung dan warung-warung yang menyediakan berbagai macam hidangan makanan dan minuman di sana, sehingga sangat cocok dijadikan salah satu destinasi gowes wisata di Bekasi.

Tempat Gowes di Bekasi
Tempat Gowes di Bekasi

Setelah mengayuh dan menempuh perjalan yang mungkin cukup melalahkan, maka ketika tiba di Danau Cibeureum Anda bisa segera melepas lelah dengan duduk maupun rebahan di saung-saung yang tersedia. Anda juga bisa memesan berbagai macam makanan seperti lontong, gorengan, mie rebus, mie ayam dan lain-lain untuk sarapan di pagi hari. Berbagai macam minuman juga bisa dapat Anda pesan di sana, termasuk kelapa muda.

Anda juga bisa turun kebawah untuk menikmati pemandangan Danau Cibeureum dari dekat, dan jika mau Anda juga bisa berkeliling Danau dengan menaiki perahu yang tersedia di sana.

Mau yang lebih menarik? Trek tanah merah yang ada di sekitar danau bisa menjadi hiburan menarik lainnya bagi para goweser. Bahkan biasanya tidak hanya para pengayuh sepeda saja yang bermain di lintasan tanah merah tersebut namun juga para riders motor cross. Tidak jarang para pecinta hobi aerodinamika, juga menerbangkan pesawatnya di tanah lapang sekitar Danau Cibeureum.

Berikut ini Admin lampirkan salah satu video gowes ke Danau Cibeureum, dimana selain dokumentasi perjalanan Anda juga bisa melihat sekilas suasana Situ Cibeureum yang cukup indah menawan.

Tempat Wisata Instagenic / Instagramable di Bekasi

Dari informasi yang sudah diuraikan diatas, jika Anda mungkin mencari tempat wisata yang instagenik atau tempat wisata yang instagramable di Bekasi, maka Danau Cibeureum layak menjadi salah satu tempat yang Anda kunjungi. Tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam kita sudah bisa menikmati pemandangan yang cukup indah dan menikmati berbagai macam makanan dan minuman di Situ Cibeureum.

Untuk menuju ke Danau Cibeureum bisa dengan bersepeda, mengendarai sepeda motor atau mobil pribadi bahkan bisa juga dengan menggunakan angkutan umum. Dan berikut ini adalah lokasi Situ Cibereum jika dilihat dari Google Maps.


Demikian informasi yang dapat kami sampaikan seputar Danau Cibeureum saat ini, semoga informasi diatas bermanfaat untuk Anda semua terutama tentunya yang belum pernah dan berencana untuk datang berkunjung ke Situ Cibeureum.

Post a Comment for "Danau Toba Versi Mini: Situ Cibeureum, Tempat Ngumpul Favorit Para Goweser Bekasi"